Bagi sebagian banyak orang tentu sangat suka nonton film atau video dari youtube atau bisa juga disebut dengan video streaming.
Tapi bagi yang mau download videonya tanpa nonton streaming gimana? Mungkin banyak orang sudah familiar dengan aplikasi yang bernama Tubemate, namun akhir2 ini sering terjadi masalah dari server tubemate tersebut
Untuk itu kita butuh alternatif lain kan, Langsung saja dibawah ini adalah beberapa aplikasi android yang bisa digunakan untuk download video dari youtube kesayangan anda.
Videoder
Dari namanya saja sudah terlihat bahwa ini merupakan aplikasi untuk video, didalam aplikasi ini kita dapat nonton secara langsung dan bisa di download. aplikasi android ini cukup sederhana dengan tampilan yang ringan dan sangat mudah digunakan, jadi tak perlu les private untuk menggunakan aplikasi videoder ini. adapun hasil dari downloadnya akan tersimpan otomatis di gallery.
Download videoder gratis langsung dari Google PlayStore.
Videoder HD
Masih dengan nama yang hampir sama namun ternyata aplikasi ini dibuat oleh pengembang yang berbeda yaitu videoderapps, perbedaan aplikasi ini adalah video yang kita download mempunyai kualitas HD, kata orang-orang sih HD itu kualitas videonya bagus.
Download Aplikasi Videoder HD langsung dari google playstore
Easy Video Downloader (EVD)
Aplikasi Easy video downloader ini merupakan aplikasi paling baik dan lengkap. kenapa demikian? karena selain untuk download video ternyata aplikasi EVD ini dapat langsung mendownload dari website yang biasa kita kunjungi seperti youtuben vimeo, vibe, metacafe dan yang lainnya silahkan coba sendiri yah..
Download langsung Easy video downloader dari Google PlayStore.
Demikianlah bebrapa aplikasi untuk download video dari android
Semoga bermanfaat